Tuesday, September 24, 2013

Cara menghindari kolesterol yang berlebihan


Ingin menghindari atau menurunkan kolesterol ? Jangan langsung mengandalkan penggunaan obat-obatan. Anda bisa melakukan pencegahan atau pengobatan dengan mengubah gaya hidup dan lebih sehat tanpa obat.

Kita tahu kolesterol tinggi dapat meningkatkan risiko penyakit jantung. Cara yang paling mudah memang dengan menggunakan obat. Tapi tentu penggunaan obat-obatan kimia dapat memiliki efek samping. Dan konsumsi obat saja tidak akan cukup untuk membantu Anda menurunkan kolesterol karena Anda tetap harus mengubah gaya hidup agar terhindar dari kolesterol tinggi, demikian yang dilansir Healthmeup.

Salah satu yang harus Anda lakukan jika ingin terbebas dari risiko kolesterol ialah dengan menjaga berat badan Anda. Jika berat badan Anda terlalu gemuk, kehilangan 5 sampai 2 atau 4 kilo berat badan akan membantu menurunkan kolesterol. Anda bisa berjalan santai, jogging atau menggunakan tangga di kantor untuk berolahraga.

Denga berolahraga minimal 30 menit sehari akan membantu kadar kolesterol dengan baik serta membantu menurunkan berat badan. Selain itu, Anda bisa melakukan aktivitas fisik lainnya di sela rutinitas kerja. Bergerak lebih aktif menjadi cara terbaik agar lebih sehat. Hasilnya, tidak saja berat badan yang turun tapi juga kolesterol yang terkontrol.

No comments: